KULINER PASURUAN: “RAWON DI WARUNG SETIA”

Menikmati perjalanan menuju Surabaya dari daerah timur Jawa tImur, baik dari Banyuwangi atau pun perjalanan dari Bali melalui jalan darat, sungguh melelahkan, namun rasa lelah anda akan terbayar, setelah anda beristirahat sejenak di sebuah kota kecil di Jawa Timur. Sebenarnya tempat ini merupakan sebuah kecamatan yang merupakan bagian dari Kabupaten Pasuruan. Mendengar nama Kota Pasuruan, yang terbayang pasti, kenikmatan kuliner berbau daging sapi yang nikmat dan lezat.

Sebagai bagian dari Kabupaten Pasuruan, dan dekat dengan Kota Pasuruan, Bangil juga memiliki jenis kuliner yang sama dengan Pasuruan. Banyak sekali jenis kuliner yang ada di Bangil ini, ada nasi punel yang khas di Pasuruan, juga nasi rawon yang terkenal dengan sate komohnya, apalagi kuliner baksonya yang nikmat dan segar. Namun kuliner yang sering menjadi tujuan kuliner khususnya para pecinta kuliner, adalah kuliner “rawon”.

Rawon Setia, Bangil, Pasuruan

Kuliner Bangil Pasuruan – Nikmatnya Rawon di Warung Setia

Rawon merupakan salah satu andalan kuliner dan masakan khas di Jawa Timur. Begitu juga di berbagai warung dan tempat makan di JawaTimur, banyak yang menjadikan “Rawon” atau nasi rawon ini sebagai andalan utama untuk makanan yang dijual. Rawon atau nasi rawon adalah sebuah menu yang disajikan berupa sup daging dengan bumbu yang khas berwarna hitam karena mengandung kluwek. Rawon ini disajikan dengan daging sapi yang dipotong-potong kecil, dengan bumbu sup hitam yang khas. Begitu juga di Bangil, rawon juga menjadi idola untuk kuliner nikmat, juga menjadi sajian khas di Bangil.

Kuliner Bangil Pasuruan – Nikmatnya Rawon di Warung Setia
Banner Warung Setia
Salah satu tempat kuliner di Bangil yang juga menjual sajian rawon nikmat ini adalah “Warung Setia”, tempat kuliner nikmat ini berlokasi di Jalan Patimura No. 419, Gajah, Pogar, Bangil, Pasuruan. Buka mulai pukul 06.30 sampai dengan pukul 16.00 WIB.

Baca Juga:

Kuliner Rawon Pasuruan – Sensasi Rawon di Warung Setia

Secara umum rawon diracik dengan bumbu campuran bawang merah, bawang putih, lengkuas (laos), ketumbar, serai, kunir, lombok, kluwek dan garam, dan minyak nabati. Semua bahan ini dihaluskan kecuali serai dan lengkuas, lalu ditumis sampai keluar bau harum dari campuran bumbu yang ditumis tersebut. Setelah itu baru dimasukkan dalam kaldu rebusan daging bersama-sama dengan daging. Dan dicampur dengan kluwek untuk memunculkan warna alami hitam.

Kuliner Rawon Pasuruan – Sensasi Rawon di Warung Setia
Tempat pesan makanan
Di berbagai tempat makan, kawan-kawan saat memesan rawon ini diperkenankan untuk memilih antara nasi yang dipisah dengan rawon atau nasi rawon yang disajikan menjadi satu antara nasi dan kuah rawon beserta daging sapi yang dipotong kecil.

Begitu juga di Warung Setia, anda akan mendapatkan sensasi kuliner nikmat, apalagi dengan rasa puas yang akan anda dapatkan, setelah beristirahat sambil menikmati sajian kuliner rawon. Rawon di Warung Setia, memang memilki kesamaan dengan warung lainnya di Pasuruan, yang membedakan hanya cara penyajiannya, kalau biasanya di beberapa tempat yang menjual rawon, daging sapinya di campur menyatu dengan kuah hitam rawon. Namun di Warung Setia ini, daging sapi sebagai lauknya tidak bercampur dengan kuah, namun menjadi daging empal goreng yang nikmat, apalagi terdapat tambahan tempe goreng yang gurih.

Kuliner Rawon Pasuruan – Sensasi Rawon di Warung Setia
Warung Setia
Harganya bervariasi mulai dengan harga Rp. 10.000 sampai dengan Rp. 25.000,- per porsi tergantung dimana tempat belinya di warung kecil atau restoran dan harga tersebut bergantung juga pada daging rawon yang disajikan. Namun di Warung Setia ini, dengan mengeluarkan uang sebesar Rp. 22.000,- saja, anda sudah bisa menikmati nasi rawon nikmat dengan daging empal goreng, kerupuk, termasuk juga dengan minuman es teh.

Jadi menikmati rawon bisa menjadi pilihan kawan-kawan saat singgah di Bangil, Pasuruan ini.

CULLINARY SUMMARY :
  • Budget Aman : Rp. 20.000 sampai dengan Rp. 35.000 per orang tergantung pilihan.
  • Tempat Parkir : Tersedia (di area ruko)
  • Wi-Fi : Tidak Ada 
  • Cara pembayaran : Cash
  • Alamat : Jalan Patimura No. 419, Gajah, Pogar, Bangil, Pasuruan.
  • Jam buka : pukul 06.30 sampai dengan pukul 16.00 WIB.
  • Contact Person: 0858 5469 1424.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel