Apa yang anda bayangkan tentang Jombang?. Kalau anda menyukai wisata dan kuliner, apalagi sering menikmati kuliner, pasti pernah singgah di berbagai wisata alam yang ada di Kabupaten Jombang. Kabupaten Jombang sendiri adalah sebuah daerah yang berada di tengah dari Provinsi Jawa Timur, dan tidak jauh dengan Surabaya, ibukota Provisi Jawa Timur. Meskipun dikenal sebagai kota santri, karena banyaknya pondok pesantren, namun siapa yang mengira kalau Jombang memiliki berbagai tempat wisata, termasuk wisata alam yang menarik. Bahkan 10 destinasi wisata Jombang, sering menjadi tujuan wisata bagi anak muda dan pecinta traveling yang ingin menjelajah keseruan wisata di Kabupaten Jombang.
Sebagai daerah yang berada di tengah dan juga penghubung berbagai kota dan kabupaten di Jawa Timur, tentunya tidak salah kalau Jombang menjadi sebuah tempat persinggahan. Daerah ini sebenarnya banyak memiliki peninggalan sejarah, mulai dari peninggalan sejarah Kerajaan Majapahit sampai dengan peninggalan Belanda. Selain itu, banyak juga pesona wisata alam, yang juga menjadi wisata edukasi, sampai wisata kekinian yang digemari anak muda kekinian.
Informasi 10 top destinasi wisata ini didapatkan dari informasi yang disampaikan oleh Gubernur Jawa Timur saat mudik lebaran Hari Raya Idul Fitri tahun 2019, yang juga masuk dalam informasi wisata di pesona.id, namun informasi ini masih relevan untuk disampaikan dalam kesempatan ini. Meskipun saat ini masih terjadi wabah pandemi virus corona Covid-19, minimal informasi ini bisa anda simpan dan digunakan setelah wabah ini selesai.
Berikut 10 top destinasi wisata Jombang, yang bisa menjadi referensi untuk menikmati tujuan wisata di Jombang, sebagai berikut:
1. Kedung Cinet
Anda pernah melihat Grand Canyon, yaitu sebuah ngarai yang berkelok dengan Sungai Colorado yang cantik di televisi?. Kalau anda pernah melihat berarti seperti itulah bayangan Kedung Cinet, yaitu sebuah wisata alam yang berada di Desa Pojok Klitih, Kecamatan Plandaan, Jombang. Lokasinya sangat asri dan sejuk karena berada di tengah hutan, apalagi aliran sungainya yang berwarna hijau, dan kalau anda datang saat musim kemarau, akan nampak seperti Green Canyon. Wisata alam yang menarik ini terbentuk dari kombinasi antara tebing berbatu kapur dan juga aliran air yang berwarna hijau.
|
Kedung Cinet (Sumber gambar: ksmtour.com) |
Terdapat cerita sejarah dibalik indahnya pesola alam Kedung Cinet, dahulu Kedung Cinet adalah sebuah pemandian para prajurit Kerajaan Majapahit dan juga para dayang istana. Untuk datang ke tempat wisata alam ini usahakan jangan saat musin penghujan, karena arus sungainya sangat deras.
Untuk menuju ke wisata alam ini, perlu kehati-hatian, dan jangan malu untuk bertanya pada penduduk sekitar agar tidak tersesat.
Baca Juga :
Destinasi Wisata Trenggalek.
2. Air Terjun Tretes
Satu lagi wisata alam, yang bisa menjadi referensi saat mengunjungi Jombang, yaitu
Air terjun Tretes, air terjun ini berada di Kawasan Hutan Raya Raden Soerjo (Tahura R. Soerjo) di Gunung Juruk Guah, Kompleks Gunung Anjasmoro, Dusun Pengajaran, Desa Galeng Dowo, Kecamatan Wonosalam, Jombang. Sebagai tempat wisata alam, tentunya tempat ini memiliki suasana yang sejuk dan asri, apalagi tempat ini berada di ketinggian 1.250 di atas permukaan laut.
|
Air terjun Tretes (Sumber gambar: idntrip.com) |
Yang menarik, air terjun Tretes adalah air terjun tertinggi di Jawa Timur dengan ketinggian 158 meter. Untuk bisa melihat keindahaan air terjun ini anda bisa memilih dua jalur, yaitu:
- Jalur dari Kabupaten Jombang, setelah sampai di pemukiman warga, anda bisa berjalan kaki sejauh lima kilo meter menyusuri jalan setapak untuk mencapai air terjun Tretes ini.
- Jalur dari Kabupaten Kediri dari Kecamatan Kandangan, dari pasar Kandangan, anda bisa berbelok ke kiri menuju Galengdowo. Perjalanan menuju ari terjun dari Galeng Dowo termasuk dekat bila dibanding rute dari Jombang, hanya satu kilo meter.
Di daerah sekitar air terjun Tretes terdapat warung yang menyediakan berbagi minuman, anda bisa beristirahat sejenak sebelum melanjutkan perjalanan ke Air Terjun Tretes.
3. Wisata Bale Tani
Wisata Bale Tani merupakan salah satu tempat wisata di Kabupaten Jombang yang menyuguhkan wisata edukasi. Sesuai dengan namanya maka tempat wisata ini lebih banyak memberikan wisata tentang pertanian. Lokasinya berada di Jalan Dokter Soetomo, Dusun Sering, Desa Banjaragug, Kecamatan Bareng, Jombang. Lokasinya sangat mudah dijangkau karena dekat dengan pabrik sepatu Venezia.
|
Wisata Bale Tani (Sumber gambar: travelspromo.com) |
Sebagai tempat wisata yang lebih mengunggulkan edukasi di bidang pertanian, terdapat beberapa jenis pertanian yang dilakukan, antara kain, hidroponik, holtikultura, penananam tanaman di sawah dan juga di ladang. Dan juga ada peternakan sapi dan ikan. Banyak titik foto menarik untuk anda yang senang selfie dan mengambil foto objek yang menarik, seperti kursi cantik dengan hiasan dinding dengan bentnuk love, ayunan kursi malas, gambar sayap besar, dan juga rumah pohon yang mirip seperti rumah burung merpati.
4. Bukit Hijau Carangwulung
Satu lagi tempat wisata alam yang menarik perhatian, yaitu
Bukit Hijau Carangwulung, yang berlokasi di Carangwulung, Wonosalam, Kabupaten Jombang, di kaki Gunung Anjasmoro. Tempat wisata ini temasuk wisata yang banyak dikunjungi, selain berada di area hutan pohon pinus juga memiliki banyak titik menarik, apalagi bagi anda yang menyukai selfie atau swafoto.
|
Bukit Hijau Carangwulung (Sumber gambar: www.dakatour.com) |
Banyak titik menarik yang dibangun untuk memberikan kepuasan para pengujung, antara lain bentuk love dari ranting, sepeda gantung, rumah pohon, tulisan dari bambu dan juga spot foto kupu-kupu.
5. Taman Ponggok Banjarsari
Taman Ponggok Banjarsari, adalah salah satu tempat wisata yang sedang hits di Kabupaten Jombang, taman ini berada di Dusun Ponggok, Desa Banjarsari, Kecamatan Bandar Kedung Mulyo, Kabupaten Jombang, sangat dekat dengan Alun-alun Jombang. Wisata ini merupakan wisata yang memiliki banyaka taman bunga, apalagi bunga tersebut ditanam dengan rapi dan membentuk sebuah objek foto yang menarik dan instagramable.
|
Taman Ponggok Banjarsari (Sumber gambar: travelingyuk.com) |
Wisata Taman Bunga Ponggok ini memiliki luas 5 hektar, dan memiliki koleksi bunga yang sangat banyak, mulai dari bunga matahari, dan juga berbagai tanaman pertanian seperti padi, jagung, kedelai dan berbagai tanaman yang disengaja dibudidayakan di taman ini.
Baca Juga:
Pantai seribu selat, Raja Ampat dari Malang Selatan.
6. Wisata Alam Banyu Mili
Sebagai salah satu tempat wisata baru, ternyata Wisata Alam Banyu Mili menyuguhkan suasana yang berbeda, tempat wisata ini berada di Desa Carang Wulung, Kecamatan Wonosalam, Jombang. Yang menarik, tempat wisata ini menjadi spot wisata alam yang instagramable, dengan banyaknya spot foto yang menarik dan juga bagus.
|
Wisata Alam Banyu Mili (Sumber gambar: jadwaltravel.com) |
Selain berbagai spot foto yang menarik Wisata Alam Banyu Mili memiliki daya tarik tersendiri dengan adanya Rumah Hobit, dengan suasananya yang sejuk dan asri karena berada di daerah Pegunungan Anjasmoro.
7. Sumber Penganten
Sumber Penganten adalah sebuah tempat wisata yang berada di Kecamatan Jogoroto, Jombang. Terdapat cerita horor di balik penamaan tempat wisata ini, dari cerita yang ada, dahulu terdapat sepasang pengantin baru yang meninggal di pemandian tersebut, sehingga lokasi tersebut dinamakan Sumber Penganten.
|
Sumber Penganten (Sumber gambar: enaknyakemana.com) |
Lokasi wiasta ini berada di tengah area persawahan, dan pemandian ini kabarnya sudah ada sejak jaman Belanda.
8. Kampoeng Djawi
Anda mencari sebuah tempat wisata lengkap dengan penginapan dan juga fasilitas outbond?. Rasanya Kampoeng Djawi bisa menjadi sebuah pilihan yang tepat. Tempat wisata ini berada di Dusun Gondang, Carangwulung, Wonosalam, Kabupaten Jombang. Suasananya yang mendukung, sangat tepat jika menjadi pilihan untuk menginap, apalagi tempat ini berada di ketinggian 750 meter di atas permukaan laut, dengan suasananya yang sejuk dan alami.
|
Kampoeng Djawi (Sumber gambar: specialpengetahuan.blogspot.com) |
Terdapat berbagai fasilitas yang menarik, yaitu kolam renang dan fasilitas untuk outbond, seperti flying fox, amphitetaer, arena shooting target, rafting di Kali Boro, motor cross, mountain bike dan berbagai aktivitas lainnya. Kampoeng Djawi juga menyediakan tempat menginap, antara lain Griya Dorgepak sebanyak 2 unit dengan kapasitas per unit sebanyak 20 orang, Griya Joglo sebanyak 1 unit dengan kapasitas 8 sampai 14 orang, Griya Majapahit sebanyak 2 unit yang bisa menampung 4 sampai 8 orang, dan juga Griya Jineman sebanyak 2 unit dengan kapasitas 32 orang.
9. Museum Islam Indonesia
Kabupaten Jombang saat ini memiliki sebuah tempat wisata baru yang juga menjadi sebuah wisata edukasi, yaitu Museum Islam Indonesia KH. Hasyim Asyari disngkat dengan “MINHA”. Museum ini berada kawasan parkir makam almarhum KH. Abdurrahamn Wahid atau yang disebut dengan Gus Dur. Museum Islam Indonesia ini berada di kawasan Pesantren Tebuireng di Kwaron, Cukir, Diwek, Jombang.
|
Museum Islam Indonesia (Sumber gambar: intronesia.com) |
Museum ini sengaja dibangun untuk memberikan informasi tentang perkembangan Islam di Indonesia, di bagian depan museum terdapat monumen yang bertuliskan 99 Asmaul Husna dengan lafadz Alloh pada bagian atasnya
Baca Juga:
Wisata Sabang, keindahan di ujung barat Indonesia.
10. Sumber Biru
Satu lagi tempat wisata alam yang berada di daerah Wonosalam, yaitu Sumber Biru, yang berada di Dusun Wonotirto, Desa Wonomerto, Kecamatan Wonosalam, Jombang. Tempat wisata ini juga merupakan sebuah wana wisata yang sedang ramai dan sangat menarik, selain menikmati wisata alam, para pengujung juga bisa menikmati nikmatnya wisata kuliner di atas sungai Sumber Biru.
|
Sumber Biru (Sumber gambar: blog.tiketkai.com) |
Keunikan tempat wisata ini terletak pada adanya desain meja kursi yang diletakkan di tengah sungai sehingga para pengunjung bisa menikmati sensasi berwisata kuliner di atas sungai. Selain konsep wisata yang isntagramable, anda bisa menikmati sejarah Tapak Seno, yang merupakan tapak tokoh wayang yaitu “Seno”.
Tertarik dengan keunikan wisata di Jombang?. Semoga 10 destinasi wisata Jombang, Jawa Timur ini bisa menjadi referensi saat anda ingin menikmati wisata di Kabupaten Jombang.