10 Top Destinasi Wisata Nganjuk
10 Top Destinasi Wisata Nganjuk - Jawa Timur adalah salah satu propinsi di Pulau Jawa yang memiliki banyak tempat wisata, begitu banyak tempat wisata yang bisa dikujungi, baik yang masih alami atau yang sudah dikembangkan menjadi tempat wisata modern. Salah satu daerah yang bisa dikunjungi adalah Kabupaten Nganjuk yang memiliki berbagai macam destinasi wisata, mulai dari wisata alam, wisata kuliner, wisata sejarah, sampai dengan wisata budaya. Bahkan pada zaman Kerajaan Medang, Nganjuk sudah dikenal dengan nama daerah yang menjadI cikal bakal nama kabupaten ini, yang disebut dengaN Anjuk Ladang, yang berarti Tanah Kemenangan. Dari sekian banyak tempat wisata di Kabupaten Nganjuk, hanya akan dibahas beberapa saja, dan semoga bisa mewakili dari sekian banyak tempat wisata di daerah Nganjuk.
Banyak sekali julukan yang disematkan untuk daerah ini, salah satunya adalah julukkanya sebagai Kota Angin, karena angin didaerah ini sangat kencang apalagi pada musim kering. Dengan frekuensi angin yang sangat tinggi, angin yang berhembus di Nganjuk bisa berhembus kapan saja. Sebagai daerah yang berada di tengah dari Propinsi Jawa Timur, Nganjuk berbatasan dengan Kabupaten Bojonegoro di bagian utara, di sebelah timur berbatasan dengan Kabupaten Jombang, di sebelah selatan berbatasan dengan Kabupaten Kediri dan Kabupaten Ponorogo, dengan Kabupaten Madiun di bagian barat.
Membahas tentang tempat tujuan wisata di suatu daerah memang sangat menarik, apalagi daerah tersebut menjadi daerah yang belum pernah dikunjungi yang tentunya membuat penasaran untuk bisa datang menikmati tarveling di daerah tersebut. Begitu pula dengan informasi 10 tempat wisata di Nganjuk ini yang pernah diinformasikan oleh Gubernur Jawa Timur saat pelepasan mudik bersama dalam rangka Hari Raya Idul Fitri Tahun 2019 kemarin, namun meskipun pernah disampaikan, informasi ini masih sangat relevan untuk anda yang ingin menikmati wisata dan traveling di Nganjuk.
Tedapat 10 destinasi wisata yang bisa anda kunjungi di Nganjuk, sebagai berikut:
Dibalik cerita mistik yang penuh misteri, Air Terjun Sedudo memiliki keindahan alam yang sangat menarik. Air terjun yang memiliki ketinggian 105 meter ini mengalir di kawasan lereng Gunung Wilis di sebelah timur, dengan dikelilingi suasana pegunungan menjadikan udara di kawasan air terjun ini sangat sejuk.
Banyak aktivitas menarik yang bisa dilakukan di tempat wisata ini, diantaranya berswafoto atau menikmati foto selfi dengan latar belakang gunung dan air terjun. Daya tarik tempat wisata ini terletak pada banyaknya batu-batu besar, ditambah dengan berbagai spot menarik yang disediakan oeh pengelola tempat wisata, seperti burung raksasa sebagai spot untuk berselfie, ditambah dengan kemegahan lanskap Gunung Ngliman dan jajaran bukit yang saling menyambung. Yang berlatarkan pemandangan air terjun bertingkat menjadikan suasana lebih tampak asri.
Baca juga: 10 Top Destinasi Wisata Ngawi.
Dengan ketinggian air terjun sekitar 15 meter menjadikan udara disekitar air terjun menjadi sejuk dan nyaman untuk menjadi tujuan wisata alam. Selain menikmati keindahan alam, anda juga bisa menikmati berbagai fasilitas yang disediakan oleh pengelola, seperti wahana outbond, berenang di kolam renang, dan menikmati sajian kuliner di sekitar tempat wisata.
4. Pura Kerta Bhuwana – Bajulan.
Diantara berbagai keindahan tempat wisata, Nganjuk memiliki sebuah situs budaya dan sejarah yang tidak boleh dillewatkan, yaitu Pura Kerta Buana, yang berada di Dusun Cukrik, Desa Bajulan, Kecamatan Loceret, Kabupaten Nganjuk.
Yang menarik dari pura ini adalah Pura Kerta Bhuwana Giri Wilis adalah Pura Penyawangan dari Candi Sapto Argo yang berada di Puncak Gunung Wilis, dan merupakan pemujaan dari dewa-dewa dalam keyakinan Hindu, yaitu Dewa Wisnu, Dewi Sri dan untuk para leluhurnya.
5. Gua Margo Trisno.
Sebagai daerah yeng memiliki kekayaan wisata alam, Nganjuk memiliki berbagai pilihan tempat wisata yang menarik yang tidak boleh dilewatkan, salah satunya adalah Goa Margo Tresno, yang berlokasi di Dusun Cabean, Desa Sugih Waras, Kecamatan Ngluyu, Kabupaten Nganjuk atau lebih tepatnya berada di tengah hutan hutan jati Pegunungan Kendeng.
Berdasarkan informasi dari masyarakat sekitar, goa ini memiliki nilai sejarah dan kesan magis, yang merupakan jalan rahasia(terowongan) tentara Majapahit yang bisa tembus sampai Bojonegoro dan Tuban, meskipun hanya sekedar goa yang gelap tanpa adanya penerangan.
6. Selo Park.
Satu lagi tempat wisata yang harus anda kunjungi, yaitu Selo Park, yang berada di Desa Perning, Kecamatan Jatikalen. Nganjuk. Tempat wisata ini sebenarnya sudah ada sejak lama, namun baru diresmikan pada awal tahun 2019 oleh Bupati Nganjuk.
Terdapat spot foto dan berbagai wahana menarik yang bisa dinikmati. Dengan ide kreatif dari penduduk sekitar, sebuah waduk dengan hutan yang luas dan kosong tersebut, diubah menjadi tempat wisata yang menarik dan instragrammable. Selain pemandangan indah, di tempat wisata ini juga terdapat waduk yang disebut dengan Waduk Perning atau Telogo Selo dengan airnya yang jernih.
7. Waterpark.
Dengan berkembangnya tempat wisata di Nganjuk, Nganjuk mulai berbenah dan mengembangkan wisata baru, salah satunya adalah The Legend Waterpark, yang berlokasi di Jalan Raya Surabaya – Madiun KM. 04, Kertosono, Nganjuk. Wahana air ini tidak hanya menyediakan tempat bermain air saja namun juga menyediakan berbagai wisata edukasi.
Baca juga: 10 Top Destinasi Wisata Tuban.
Yang menarik di tempat permainan air ini, tidak hanya menyediakan wahana untuk anak-anak, namun juga wahana yang bisa digunakan untuk orang dewasa. Terdapat beberapa wahana yang bisa diikuti, antara lain tirex wave pool, supersaurus ball, iguanodon park, teranodon training pool, dan juga wahana non air lainnya.
8. Dewi Keen River Park – Kweden.
Dewi Keen River Park adalah sebuah tempat wisata di Nganjuk yang dulunya bernama Dewi Keen (Desa Wisata Kweden) yang kemudian berubah menjadi Wisata River Park (WRP) yang berlokasi di Desa Kweden, Kecamtan Ngetos, Nganjuk.
Terdapat berbagai wahana pilihan yang menarik, yang membuat anda harus mengunjungi tempat wisata ini, seperti outbond, arum jeram, spot utuk foto selfi, kolam pemancingan ikan, kolam renang dan berbagai gerai kuliner di sekitar wahana.
9. Candi Lor – Loceret.
Wisata sejarah sepertinya menjadi salah satu wisata unggulan Nganjuk, salah satu diantaranya adalah Candi Lor. Situs bersejarah ini berada di Dusun Kalangan, Desa Candirejo, Kecamatan Loceret, Nganjuk. Candi ini dahulu didirikan oleh Empu Sindok sekitar tahun 937 Masehi. Candi iniditujukan bagi masyarakat Nganjuk atau saat itu disebut dengan Anjuk Ladang sebagai tugu peringatan untuk mengingat jasa masyarakat Anjuk Ladang dalam peperangan melawan tentara Melayu.
Meskipun hanya tinggal reruntuhan dari sisa candi, namun bangunan candi menunjukkan sebuah pelajaran tentang situs bersejarah yang ada di Nganjuk.
10. Kebun Anggrek – Sawahan.
Di antara berbagai tempat wisata, maka Kebun Anggrek Astuti menjadi tujuan wisata yang menarik. Kebun Anggrek ini berada di Dusun Bulurejo, Desa Sidorejo, Kecamatan Sawahan, Nganjuk menjadi sebuah pusat budidaya anggrek terbesar di Kabupaten Nganjuk.
Dengan tempat budidayanya yang sangat pas, yaitu di lereng Gunung Wilis, menjadikan kebun Anggrek milik Ibu Astuti menjadi semakin berkembang menjadi puluhan ribou pohon. Terdapat tiga green house sebagai tempat pembudidayaan puluhan ribu anggrek dari berbagai jenis.
Menarik sekali mengikuti pembahasan berbagai tempat wisata di Nganjuk ini, semoga “10 Top Destinasi Wisata Nganjuk” ini bermanfaat dan bisa menjadi referensi wisata dan traveling untuk anda yang ingin berkunjung di Kabupaten Nganjuk.
Banyak sekali julukan yang disematkan untuk daerah ini, salah satunya adalah julukkanya sebagai Kota Angin, karena angin didaerah ini sangat kencang apalagi pada musim kering. Dengan frekuensi angin yang sangat tinggi, angin yang berhembus di Nganjuk bisa berhembus kapan saja. Sebagai daerah yang berada di tengah dari Propinsi Jawa Timur, Nganjuk berbatasan dengan Kabupaten Bojonegoro di bagian utara, di sebelah timur berbatasan dengan Kabupaten Jombang, di sebelah selatan berbatasan dengan Kabupaten Kediri dan Kabupaten Ponorogo, dengan Kabupaten Madiun di bagian barat.
Membahas tentang tempat tujuan wisata di suatu daerah memang sangat menarik, apalagi daerah tersebut menjadi daerah yang belum pernah dikunjungi yang tentunya membuat penasaran untuk bisa datang menikmati tarveling di daerah tersebut. Begitu pula dengan informasi 10 tempat wisata di Nganjuk ini yang pernah diinformasikan oleh Gubernur Jawa Timur saat pelepasan mudik bersama dalam rangka Hari Raya Idul Fitri Tahun 2019 kemarin, namun meskipun pernah disampaikan, informasi ini masih sangat relevan untuk anda yang ingin menikmati wisata dan traveling di Nganjuk.
Tedapat 10 destinasi wisata yang bisa anda kunjungi di Nganjuk, sebagai berikut:
- Air Terjun Sedudo.
- Watu Lawang – Sawahan.
- Roro Kuning – Bajulan.
- Pura Kertabuana – Bajulan.
- Gua Margotrisno.
- Selo Park.
- Waterpark.
- Dewi Keen River Park – Kweden.
- Candi Lor – Loceret.
- Kebun Anggrek –sawahan.
1. Air Terjun Sedudo.
Nganjuk adalah daerah yang memiliki banyak pilihan tempat wisata, salah satunya adalah Air Terjun Sedudo, yang berada di Dusun Sedudo, Desa Ngliman, Kecamatan Sawahan, Nganjuk. Dibalik keindahan air terjun dan kesejukan udaranya, Air Terjun Sedudo memiliki banyak kisah dan cerita menarik yang bisa kita ikuti.Air Terjun Sedudo (Sumber gambar: travelspromo.com) |
2. Watu Lawang – Sawahan.
Tidak salah memilih Nganjuk sebagai tujuan wisata, selain banyak terdapat wisata alam, dan tentunya masih alami, juga suasananya sangat menyegarkan, salah satunya adalah “Watu Lawang – Sawahan”, yang berada di Desa Ngliman, Kecamatan Sawahan, Nganjuk.Watu Lawang (Sumber gambar: kabarnganjuk.com) |
3. Roro Kuning – Bajulan.
Satu lagi tempat wisata air terjun di Nganjuk, yaitu Air Terjun Roro Kuning, yang berlokasi di Nglarangan, Bajulan, Loceret, Nganjuk. Selain disebut dengan Air Terjun Roro Kuning, air terjun ini juga disebut dengan Air Merambat Roro Kuning, disebut demikian karena air terjun ini berasal dari rembesan air yang berasal dari 3 sumber mata air di Gunung Wilis.Air Terjun Roro Kuning (Sumber gambar: tempatwisata.pro) |
Dengan ketinggian air terjun sekitar 15 meter menjadikan udara disekitar air terjun menjadi sejuk dan nyaman untuk menjadi tujuan wisata alam. Selain menikmati keindahan alam, anda juga bisa menikmati berbagai fasilitas yang disediakan oleh pengelola, seperti wahana outbond, berenang di kolam renang, dan menikmati sajian kuliner di sekitar tempat wisata.
4. Pura Kerta Bhuwana – Bajulan.
Diantara berbagai keindahan tempat wisata, Nganjuk memiliki sebuah situs budaya dan sejarah yang tidak boleh dillewatkan, yaitu Pura Kerta Buana, yang berada di Dusun Cukrik, Desa Bajulan, Kecamatan Loceret, Kabupaten Nganjuk.
Pura Kerta Buana (Sumber gambar: nganjukkabmuseumjatim.wordpress.com) |
5. Gua Margo Trisno.
Sebagai daerah yeng memiliki kekayaan wisata alam, Nganjuk memiliki berbagai pilihan tempat wisata yang menarik yang tidak boleh dilewatkan, salah satunya adalah Goa Margo Tresno, yang berlokasi di Dusun Cabean, Desa Sugih Waras, Kecamatan Ngluyu, Kabupaten Nganjuk atau lebih tepatnya berada di tengah hutan hutan jati Pegunungan Kendeng.
Goa Margo Tresno (Sumber gambar: jawatimuran1.wordpress.com) |
6. Selo Park.
Satu lagi tempat wisata yang harus anda kunjungi, yaitu Selo Park, yang berada di Desa Perning, Kecamatan Jatikalen. Nganjuk. Tempat wisata ini sebenarnya sudah ada sejak lama, namun baru diresmikan pada awal tahun 2019 oleh Bupati Nganjuk.
Selo Park (Sumber gambar: cicitcicitcuit.wordpress.com) |
7. Waterpark.
Dengan berkembangnya tempat wisata di Nganjuk, Nganjuk mulai berbenah dan mengembangkan wisata baru, salah satunya adalah The Legend Waterpark, yang berlokasi di Jalan Raya Surabaya – Madiun KM. 04, Kertosono, Nganjuk. Wahana air ini tidak hanya menyediakan tempat bermain air saja namun juga menyediakan berbagai wisata edukasi.
The Legend Waterpark (Sumber gambar: wisatakaka.com) |
Yang menarik di tempat permainan air ini, tidak hanya menyediakan wahana untuk anak-anak, namun juga wahana yang bisa digunakan untuk orang dewasa. Terdapat beberapa wahana yang bisa diikuti, antara lain tirex wave pool, supersaurus ball, iguanodon park, teranodon training pool, dan juga wahana non air lainnya.
8. Dewi Keen River Park – Kweden.
Dewi Keen River Park adalah sebuah tempat wisata di Nganjuk yang dulunya bernama Dewi Keen (Desa Wisata Kweden) yang kemudian berubah menjadi Wisata River Park (WRP) yang berlokasi di Desa Kweden, Kecamtan Ngetos, Nganjuk.
Dewi Keen River Park (Sumber gambar: kwedenriverpark.blogspot.com) |
9. Candi Lor – Loceret.
Wisata sejarah sepertinya menjadi salah satu wisata unggulan Nganjuk, salah satu diantaranya adalah Candi Lor. Situs bersejarah ini berada di Dusun Kalangan, Desa Candirejo, Kecamatan Loceret, Nganjuk. Candi ini dahulu didirikan oleh Empu Sindok sekitar tahun 937 Masehi. Candi iniditujukan bagi masyarakat Nganjuk atau saat itu disebut dengan Anjuk Ladang sebagai tugu peringatan untuk mengingat jasa masyarakat Anjuk Ladang dalam peperangan melawan tentara Melayu.
Candi Lor (Sumber gambar: ihategreenjello.com) |
10. Kebun Anggrek – Sawahan.
Di antara berbagai tempat wisata, maka Kebun Anggrek Astuti menjadi tujuan wisata yang menarik. Kebun Anggrek ini berada di Dusun Bulurejo, Desa Sidorejo, Kecamatan Sawahan, Nganjuk menjadi sebuah pusat budidaya anggrek terbesar di Kabupaten Nganjuk.
Kebun Anggrek Astuti (Sumber gambar: Facebook.com/Asli Nganjuk) |
Menarik sekali mengikuti pembahasan berbagai tempat wisata di Nganjuk ini, semoga “10 Top Destinasi Wisata Nganjuk” ini bermanfaat dan bisa menjadi referensi wisata dan traveling untuk anda yang ingin berkunjung di Kabupaten Nganjuk.