Wisata di Surabaya yang Sudah Buka Selama Pandemi Covid-19
Kota Surabaya adalah kota terbesar kedua setelah Jakarta, selain menjadi kota terbesar, tentunya banyak hal menarik yang bisa dilakukan di kota ini, salah satunya adalah menikmati aktivitas traveling dengan mengunjungi berbagai tempat wisata yang tersebar di Kota Surabaya. Namun dengan banyaknya tempat wisata yang menarik, sangat disayangkan banyak yang harus ditutup untuk sementara waktu, karena masih adanya pandemi virus Covid-19 sejak beberapa bulan lalu. Dan dengan berkembangnya waktu, ditambah kesadaran untuk tetap mengikuti protokol kesehatan, sudah mulai banyak tempat wisata di Surabaya yang sudah dibuka selama pandemi Covid-19.
Tenunya tidak mudah bagi pengelola untuk membuka tempat wisata yang akan dibuka, selain harus menjaga tempat wisata sesuai dengan protokol kesehatan, juga harus menjaga pengunjung untuk mematuhi protokol kesehatan yang telah ditetapkan, hal ini bertujuan agar tidak ada lagi penyebaran virus Covid-19. Bahkan menurut Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Jawa Timur, Bapak Sinarta, yang mengingatkan agar seluruh sarana dan prasarana sudah harus tersedia, seperti layanan kesehatan, pengukur suhu tubuh, tempat cuci tangan, dan penyanitasi tangan. Selain itu, yang utama dalam pembukaan tempat wisata ini adalah himbauan dan peringatan dari pemerintah agar semua pengelola wisata, baik wisata alam, wisata budaya dan juga wisata buatan harus mengikuti dan menyesuaikan dengan protokol kesehatan.
Simbol Kota Surabaya di depan Kebun Binatang Surabaya (Sumber gambar: ksmtour.com) |
Wisata Surabaya yang Mulai Buka Saat Pandemi Covid-19
Hal menyenangkan bagi para traveler dan masyarakat adalah saat dibukanya tempat hiburan dan wisata, apalagi sejak merebaknya pandemi Covid-9 pada bulan Maret 2020, seluruh tempat wisata di Surabaya ditutup semua untuk sementara. Dan saat transisi seperti saat ini, terdapat beberapa tempat wisata yang kembali dibuka, tentunya dengan menerapkan protokol kesehatan yang sangat ketat agar para pengunjung yang datang merasa aman.
Baca juga: Museum di Kota Surabaya.
Berikut update daftar tempat wisata yang sudah buka (informasi dari Fanpage Facebook - Love Suroboyo per 27 November 2020), antara lain:
- Antlantis Land - Sudah Buka.
- Kebun Binatang Surabaya - Sudah Buka.
- Kenjeran Park - Sudah Buka.
- Surabaya North Quay - Sudah Buka.
- Alun-alun Balai Pemuda - Masih Tutup.
- Wisata Mangrove Wonorejo - Sudah Buka.
- Food Junction Grand Pakuwon - Sudah Buka.
- Mini Agrowisata - Masih Tutup.
- Monumen Kapal Selam - Sudah Buka.
- Wisata Religi Sunan Ampel - Sudah Buka.
- Pantai Lama THP Kenjeran - Tutup.
- Colosseum Wisata Bukit Mas - Tutup.
- Hutan Kota Pakal - Sudah Buka.
- Hutan Kota Balasklumprik - Sudah Buka.
- Kebun Raya Mangrove Gunung Anyar - Sudah Buka.
- Ciputra Waterpark - Tutup.
- Tugu Pahlawan -Tutup.
- Suroboyo Carnival - Tutup.
- Semua Museum di Surabaya - Tutup.
- Semua taman-taman kota se-Surabaya - Masih tutup.
- Kolam Renang Graha Residen - Sudah Buka.
- Waterpark Kenjeran - Sudah Buka.
- Kolam Renang Jambangan – Tutup.
- Atlas Sport Center – Tutup.
- Plaza Marina – Tutup.
- Victoria Club House - Sudah Buka.
- G-Walk Citraland - Sudah Buka.
- Purimas Club House – Tutup.
- Kolam Renang Giri Tirta UPN - Sudah Buka.
- Kolam Renang KONI – Tutup.
- Kolam Renang Manyar – Tutup.
- Kolam Renang Pasar Atom – Tutup.
- Kolam Renang Primavera Waterpark - Sudah Buka.
- Kolam Renang Unesa – Tutup.
- Kolam Renang Krida Tirta Gunung Sari - Sudah Buka.
- Kolam Renang Royal Club House Lidah - Sudah Buka.
- Kolam Renang Brawijaya Kodam - Sudah Buka.
- Kolam Renang Kodiklatal AAL - Sudah Buka.
- Kolam Renang Regenci 21 - Sudah Buka.
- Kolam Renang Al – Hikmah Sport Center – Tutup.
- Kolam Renang Bumi Marinir Karangpilang - Sudah Buka.
- Mini Trans Studio Ngagel - Sudah Buka.
- Mini Trans Studio Rungkut - Sudah Buka.
Itu dia sedikit informasi tentang perkembangan tempat wisata selama pandemi Covid-19, semoga informasi tentang wisata di Surabaya yang sudah dibuka selama pandemi Covid-19 bermanfaat untuk anda, minimal menjadi daftar tempat wisata yang bisa dikunjungi setelah pandemi ini bisa teratasi secara total.
Belum ada Komentar untuk "Wisata di Surabaya yang Sudah Buka Selama Pandemi Covid-19"
Posting Komentar