Tips Memilih Internet Service Provider
Pandemi telah merubah kebiasaan, yang menciptakan kebiasaan baru yang berbeda dengan sebelumnya. Kalau dahulu semua aktivitas, mulai bekerja, sekolah, bertemu dengan client bisa dilakukan di tempat kerja, sekolah atau di tempat berkumpulnya orang-orang, namun sejak wabah Pandemi Covid-19 merebak di Indonesia, praktis terjadi perubahan pola hidup yang sangat mendadak. Salah satunya dalam beraktivitas, yang lebih banyak harus dilakukan di rumah (WFH – Work From Home). Dengan kondisi pandemi tersebut, membuat mereka yang belum memasang layanan internet di rumah agak kebingungan dalam memilih ISP atau Internet Service Provider. Untuk itu, di bawah ini akan disampaikan tips memilih internet service provider (ISP), agar proses bekerja dan belajar di rumah bisa lancar dengan adanya layanan internet yang memadai.
Foto ilustrasi: guestpostreach. |
Dengan melihat kebutuhan internet yang sudah semakin dibutuhkan, bahkan bisa dikatakan sudah menjadi kebutuhan primer, maka bisa dibayangkan hidup tanpa adanya internet, mungkin seperti hidup yang hampa. Bagaimana tidak, bahkan mulai dari ibu-ibu yang penasaran dengan kenikmatan kuliner untuk mencari resep yang mudah, semua dilakukan dengan menggunakan internet, begitu pula dengan anak-anak yang masih sekolah untuk mengerjakan tugas sampai Anda yang bekerja dengan WFH tetap membutuhkan internet.
Internet Service Provider adalah Penyedia Jasa Internet yang Dibutuhkan
Kebutuhan internet di rumah menjadikan kehadiran ISP (internet service provider) sebagai penyedia jasa internet menjadi hal yang tidak bisa ditinggalkan. Untuk itu, terdapat hal yang harus diingat sehubungan dengan kebutuhan internet di rumah, karena ISP sudah menjadi garda depan sebelum menjalajahi dunia digital. Oleh karena itu, kemampuan dan kapasitas ISP benar-benar harus diperhatikan agar timbul rasa nyaman dalam menggunakan layanan internet tersebut.
Baca juga: Tips Menggunakan Internet: Mencegah Pencurian Identitas di Internet.
Terdapat beberapa hal yang harus dipertimbangkan dalam memilih ISP, antara lain:
- Kredibilitas ISP. Kredibilitas ini menjadi hal utama yang harus dipertimbangkan. Kemampuan ISP untuk meng-upgrade perangkat lunak secara teratur adalah hal yang harus diperhatikan. Karena hal ini menunjukkan bahwa penyedia jasa layanan tersebut benar-benar berusaha untuk memberikan layanan terbaik bagi para pelanggan. Untuk itu, carilah informasi dari pengalaman teman, media massa atau mereka yang tahu tentang ISP, khususnya yang memiliki reputasi terbaik, termasuk dukungan teknis 24 jam.
- Backbone. Dalam hal ini dimaksudkan sebagai koneksi utama yang menghubungkan jaringan ISP dan internet yang kemudian dinyatakan dalam ukuran Mbps (megabit per second), hal ini akan menentukan kapasitas terpasang yang disediakan untuk lalu lintas data. Maka sebagai catatan, alangkah sebaiknya ISP selain memiliki backbone yang besar, maka setidaknya memiliki 2 atau 3 backbone ke luar negeri dengan tipe koneksi optik dan juga satelit sebagai cadangan.
- Kecepatan dan jenis modem. Hal ini menjadi salah satu hal penting untuk menyesuaikan kecepatan akses yang bisa dilayani ISP dengan modem yang dimiliki agar biaya menjadi lebih efisien.
- Gunakan ISP yang bisa memblokir situs tertentu yang tidak baik. Kemampuan ISP yang mampu memblokir spam dan virus menjadi nilai lebih.
- Biaya. Biaya selalu menjadi isu utama dalam penggunaan berbagai layanan, termasuk penyedia jasa internet. Oleh karena itu, Anda harus teliti agar sebanding antara biaya yang dikeluarkan dengan kinerja ISP.
Semoga sedikit informasi dan tips memilih “Internet Service Provider”, yang bersumber dari Buku "Sayang Barang Hemat Uang - Kumpulan Tips-tips Jitu Klasika Kompas", yang diterbitkan oleh Penerbit Buku Kompas bermanfaat dan bisa menjadi referensi untuk Anda.
Belum ada Komentar untuk "Tips Memilih Internet Service Provider"
Posting Komentar