Resensi Buku “Kitab Writer Preneur – Jangan (Takut) Jadi Penulis”

Siapa yang ingin jadi penulis? Pasti banyak yang banyak tunjuk jari, namun kalau diajak untuk memulai menulis, pasti banyak yang ogah. Karena menulis butuh keseriusan, dan kemauan kuat untuk memulai. Sebenarnya berbicara tentang menulis saat ini, maka menulis menjadi peluang yang luar biasa, apalagi saat ini sudah masuk jaman digital, yang membuat semua orang dimudahkan dengan kecanggihan teknologi tersebut. Namun, berbicara tentang kemauan maka tidak ada salahnya kalau mulai mempelajari tahap demi tahap tentang menulis tersebut, salah satunya dengan membaca sedikit resensi buku ”Kitab Writer Preneur – Jangan (Takut) Jadi Penulis”.

Dari jaman baheula sampai jaman digital seperti saat ini, sudah banyak buku yang memberikan cara mudah untuk menulis. Kalau Anda adalah calon penulis yang sudah membaca banyak buku tentang cara menulis, bahkan mengikuti berbagai seminar dan pelatihan menulis, tidak ada salahnya kalau kali ini Anda memiliki dan membaca buku karya Sofie Beatrix ini. Bukunya yang simple, singkat dan mudah dipahami akan membuat Anda mengerti dan segera memaksa Anda untuk memulai menulis.

Resensi Buku “Kitab Writer Preneur – Jangan (Takut) Jadi Penulis”

Identitas buku:
Judul buku: Kitab Writer Preneur – Jangan (Takut) Jadi Penulis.
Penulis: Sofie Beatrix.
Penerbit: PT. Gramedia Pustaka Utama.
Tahun terbit : Cetakan pertama, September 2011.
Tebal buku: 155 halaman.
ISBN: 978-979-227547-6.


Resensi Buku Non Fiksi “Kitab Writer Preneur – Jangan (Takut) Jadi Penulis”

Sudah sangat banyak buku yang membahas tentang bagaimana menulis atau bagaimana cara menjadi penulis yang baik, namun tidak banyak buku yang memaksa pembacanya untuk mau mencoba atau melakukan sesuatu sesuai dengan yang dibaca oleh pembaca tersebut. Nah, buku karya Sofie Beatrix dengan judul “Kitab Writer Preneur – Jangan (Takut) Jadi Penulis” ini memberikan cara yang berbeda, selain memberikan kiat-kiat menulis, juga aktif ‘memaksa’ untuk menuliskan isi pikiran Anda ke dalam lebaran-lembaran kerja.

Buku ini terdiri atas dua belas bab yang pada tiap bab memiliki fokus yang berbeda, pada empat bab yang pertama sengaja difokuskan agar pembaca bisa mempersiapkan diri dengan amunisi yang cukup sebelum memutuskan untuk mulai menulis. Empat bab pertama tersebut, antara lain:

  • BAB 1, dengan judul ‘Selamat Datang Calon Penulis’.
  • BAB 2, dengan judul ‘Semangat Bertahan Sampai Finish’.
  • BAB 3, tentang ‘Agenda Kerja’.
  • BAB 4, tentang ‘Fiksi atau Nonfiksi? Lemaskan Penamu’.

Tentunya membaca sebuah buku, apalagi buku yang fokus tentang cara menulis, maka buku ini bisa disebut sebagai paket komplit, karena selain memberikan cara mulai dan persiapan menulis juga memberikan tentang semangat agar kita mau memaksa diri untuk menulis.

Pada delapan bab selanjutnya merupakan lanjutan dari langkah persiapan empat bab sebelumnya, delapan bab tersebut, antara lain: 

  • BAB 5, Step Menulis.
  • BAB 6, tentang Mengurai isi sinopsis menjadi daftar isi.
  • BAB 7, Mendiskusikan tulisan tersebut dengan teman.
  • BAB 8, Teruslah menulis dan jangan pedulikan EYD.
  • BAB 9, Membuat tulisan menjadi seru dan halus.
  • BAB 10, Baru pikirkan judulnya.
  • BAB 11, Sharing terakhir.
  • BAB 12, Biarlah buku menjadi laris.

Yang menarik dari buku ini dan yang membedakannya dengan buku cara menulis lainnya adalah hampir di setiap bab pada sesi terakhir terdapat suatu tantangan agar Anda yang telah membaca buku untuk segera langsung menerapkan apa yang telah Anda dapat dari teknik dan kiat-kiat pada bab tersebut. Karena pada dasarnya, meskipun begitu banyak teori yang sudah Anda dapatkan, namun tidak dipraktekkan, maka Anda tidak akan dapat menghasilkan apa pun.

Kelebihan Buku “Kitab Writer Preneur – Jangan (Takut) Jadi Penulis”

Sebagai buku yang memberikan cara menulis, buku ini juga memberikan motivasi bagi Anda yang ingin memulai menulis. Tidak hanya itu, buku ini juga memiliki isi yang bisa menginspirasi Anda untuk segera memulai menulis, apalagi dengan penyampaiannya yang sederhana dan sangat menghibur.

Dari keseluruhan isi buku, memang buku ini sengaja diprioritaskan bagi Anda yang baru ingin menulis. Apalagi buku ini mberikan motivasi, langkah-langkah merencanakan proses membuat buku, tips dan trik menemukan ide, dan juga bagaimana tulisan tersebut menjadi menarik sampai buku tersebut bisa diterbitkan oleh penerbit.

Semoga resensi buku “Kitab Writer Preneur – Jangan (Takut) Jadi Penulis” ini bermanfaat dan menjadi referensi bagi Anda yang ingin belajar menulis dan ingin menerbitkan buku untuk pertama kalinya. Namun demikian, setelah membaca dan memahami buku ini, hal terpenting adalah harus mulai berlatih menulis, yang nantinya diharapkan bisa menghasilkan karya sendiri yang bisa memiliki nilai kebaikan, sekaligus menambah profit finansial untuk Anda.

Belum ada Komentar untuk "Resensi Buku “Kitab Writer Preneur – Jangan (Takut) Jadi Penulis”"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel