Tips Mengatasi Iklan Google Adsense Dibatasi
Tips Mengatasi Iklan Google Adsense Dibatasi - Di era yang semakin canggih ini, blog sudah menjadi sebuah asset digital yang semakin bernilai bagi mereka yang bisa mengelolanya. Blog tidak lagi diisi dengan tulisan pribadi atau pun hanya sekedar catatan perjalanan saja, namun bog juga sudah bisa memberikan pendapatan tersendiri dengan memasang script iklan dalam blog tersebut. Bagi para blogger yang juga menjadi seorang publisher, klik iklan dari anda yang membaca artikel menjadi sebuah hal yang sangat penting. Sehingga wajar pada saat tertemtu terdapat notifikasi dari Google bahwa iklan adsense di blog sedang dibatasi, hal ini menjadi kebingungan yang harus diatasi.
Karena iklan sudah menjadi nyawa seorang blogger yang mengantungkan hidupnya dari penghasilan ilan, maka sangat wajar bila hal ini menjadi ketakutan semua bloggger yang mendapatkan pemberitahuan bahwa iklan sedang ditinjau lagi atau sedang dibatasi. Dari beberapa pengalaman dan keluhan di berbagai forum blog di media sosial, banyak yang menyebutkan setelah mereka menerima email dari Google Adsense mengenai pembatasan iklan, maka beberapa waktu kemudian, iklan yang ada di blog banyak yang tidak muncul. Hal ini mengakibatkan pemilik blog menjadi terkejut dan berupaya untuk mencari tahu penyebab dan solusi agar iklan dalam blog bisa muncul kembali.Penyebab Iklan Dibatasi
Berbicara tentang ketergantungan pada iklan, dalam hal ini Google Adsense, tentunya tidak mungkin Google akan mencekal blog yang dalam keseharian patuh dan taat pada peraturan periklanan Google Adsense. Jadi bisa dikatakan pencekalan atau pembatasan iklan ini disebabkan adanya aturan Google yang dilanggar oleh para publisher baik sengaja atau pun tidak sengaja.Pada umumya terdapat dua hal utama mengapa iklan dibatasi oleh Google, antara lain:
- Traffict pada blog yang dianggap tidak valid.
- Akun adsense yang anda miliki sedang dalam proses peninjauan.
Untuk traffict yang tidak valid sendiri terdapat beberapa penyebab, meskipun anda masih bisa membuka dasboard Google Adsense, antara lain:
- Melakukan klik iklan sendiri baik sengaja atau pun tidak sengaja, hal ini sering terjadi di antara para publisher. Untuk kejadian yang tidak disengaja, mulai saat diketahuinya pembatasan iklan anda harus berhati-hati saat membuka blog anda jangan sampai terulang lagi mengklik iklan secara tidak sengaja.
- Meng-klik iklan berulang kali.
- Membuat tulisan yang mengarahkan pada pembaca untuk mengklik iklan, dalam arti mendorong pengunjung untuk mengklik iklan.
- Melakukan klik dari alat otomatis atau auto dari berbagai software pendatang traffict otomatis.
Cara Mengatasi Iklan Google Adsense yang Dibatasi
Dari berbagai penyebab di atas, maka cara mengatasi iklan Google Adsense yang dibatasi, kembali pada masalah yang muncul seperti di atas.Untuk akun adsense yang sedang dalam proses peninjauan, caranya sangat mudah, anda hanya perlu aktif membuat konten artikel setiap hari dan juga mematuhi perarturan dan kebijakan Google Adsense. Setelah proses membuat konten selesai, dalam beberapa waktu setelah peninjauan, iklan adsense akan muncul kembali.
Untuk masalah dikarenakan traffict yang tidak valid, hal ini menjadi hal yang harus dan sangat diperhatikan, karena bila tidak segera diselesaikan, Google akan mem-baned akun anda dan tidak ada iklan lagi di blog yang anda kelola. Untuk masalah ini sangat mudah yaitu jangan melakukan kesalahan pada empat hal di atas, seperti :
- Tidak lagi menggunakan tools otomatis pendatang traffict.
- Jangan mengklik iklan sendiri
- Mulai melakukan optimasi pada blog.
Belum ada Komentar untuk "Tips Mengatasi Iklan Google Adsense Dibatasi"
Posting Komentar