Tips Mengatasi Sakit Maag
Siapa yang ingin sakit? Pasti tidak ada yang mau, maka pantas idiom atau jargon “lebih baik mencegah daripada mengobati” sangat pas menjadi tema kesehatan kali ini. Namun, bagaimana kalau Anda atau bahkan keluarga mengalami sakit maag dan akut, tentu hal ini menjadi kekhawatiran bagi Anda. Untuk itu dalam pembahasan kali ini akan dibahas tentang tips mengatasi sakit maag untuk Anda yang saat ini sedang mengalami gejala atau benar-benar sakit maag termasuk nutrisi terbaik bagi Anda.
Sakit maag (Foto: awakeningbirth) |
Diantara berbagai penyakit di area perut yang sangat mengganggu salah satunya adalah sakit maag. Bagaimana tidak, terkadang sedang sibuk-sibuknya tiba-tiba penyakit ini datang menyerang, tentu saja hal ini akan mengganggu aktivitas. Terarik dengan pembahasan tentag maag tersebut, di bawah ini akan disampaikan solusi dan alternatif dari dr Tan Shot Yen, yang mengasuh Konsultasi Nutrisi yang pernah dimuat dalam Tabloid Nyata.
Cara Praktis Mengatasi Sakit Maag Akut ala dr Tan
Masalah gangguan pencernaan memang sering digeneralisir sebagai sakit maag (Bahasa Belanda untuk lambung) memiliki arti yang luas. Bahkan kalaupun yang dimaksud dengan tukak lambung (terjadi iritasi dan perlukaan pada selaput lendir lambung bagian dalam) atau tukak usus (biasanya terjadi pada usus 12 jari yang berdekatan dengan lambung).
Dan bisa disebut kronis karena tidak pernah sembuh, disebut akut karena terjadi episode-episode serangan luar biasa atau bisa juga timbul tukak baru selain tukak-tukak lama.
Yang sangat penting menurut dr Tan adalah menelusuri ‘asal muasal’ terjadinya tukak. Dari situlah letak keberhasilan proses penyembuhan. Menjadi ironis apabila Anda atau bahkan dokter hanya memberi kiat menumpas gejala, sedangkan penyebabnya tetap masih ada.
Baca juga: Tips Mengatasi Hipertensi dan Rematik.
Begitu pula dengan asam lambung, kelebihan asam lambung itu pun sebenarnya hanya gejala. Memberi obat yang mampu menekan produksi asam lambung malah dikhawatirkan bisa menimbulkan masalah baru. Yang perlu diingat, adalah tubuh selalu melakukan apa yang perlu dilakukannya. Apabila lambung memproduksi asam yang berlebihan, maka tentu ada penyebabnya.
Yang menjadi pertanyaan, mengapa lambung memproduksi asam berlebihan hingga merusak dirinya sendiri? Terdapat beberapa alasan, salah satu yang paling up to date adalah ditemukannya bakteri Helicobacter pylori yang masuk ke lambung akibat makanan dan air minum tercemar. Asam lambung sengaja diproduksi oleh lambung sebagai mekanisme pertahanan diri, dan tubuh berupaya mematikan bakteri ini.
Obat sakit maag atau sejenisnya yang sering diresepkan untuk menekan asam lambung (dengan maksud agar lambung tidak perih lagi) malah semakin memperburuk keadaan. Dengan sedikitnya asam lambung, perkembangbiakan bakteri menjadi tidak terbendung dan semakin menggila yang mengakibatkan radang menjadi semakin parah.
Tubuh mendeteksi adanya radang pada selaput lendir dalam lambung, kemudian dikeluarkanlah enzim radang yang disebut dengan cytokins, yang merangsang pengeluaran hormon yang disebut dengan gastrin.
Gastrin ini akan memerintahkan sel-sel selaput lendir lambung untuk lebih banyak lagi memproduksi asam lambung dengan tujuan untuk memberantas habis bakterinya.
Dalam hal ini antibiotik menjadi pilihan, namun penggunaan antibiotik yang seenaknya seperti yang terjadi di Indoensia menyebabkan bakteri menjadi kebal. Malah salah-salah bakteri usus besar yang membantu pembusukan kotoran manusia ikut mati, yang mengakibatkan diare berkepanjangan.
Tapi jangan khawatir, masih ada extra virgin olive oil (minyak zaitun perasan pertama) yang bisa digunakan sebagai obat.
Extra virgin olive oil bisa diasup sebagai dressing (cocolan, namun bukan untuk ditumis dan bukan untuk dimasak) secara rutin sebagai teman salad, mampu mengatasi 8 strain (jenis) Helicobacter pylori seperti yang pernah ditulis dalam Journal of Agriculture and Food Chemistry, 7 Februari 2007.
Yang harus diingat adalah jangan pernah mengonsumsi lagi bubur atau biskuit yang hanya membuat tersumbatnya lambung selama kurang dari 2 jam, ini adalah pandangan kuno yang tidak perlu diulangi lagi. Bahayanya, semua makanan berkarbohidrat buruk (gula, terigu, beras, pati) terlalu cepat dicerna bahkan diserap menjadi gula darah. Dan bukan hanya sekedar lambung cepat kosong, tapi juga gula darah meningkat sesaat yang menyebabkan hormon insulin naik sekaligus memproduksi hormon eikosanoid buruk yang akan memperparah semua jenis radang dan menghambat penyembuhan bahkan menurunkan daya tahan kekebalan.
Bahkan sebaliknya, penyembuhan bisa cepat terjadi apabila mengonsumsi karbohidrat baik, seperti sayur segar dan buah (yang harus diingat adalah buanglah anggapan bahwa buah bisa mencetuskan asam lambung! Selama bukan buah untuk rujak, seprti mangga muda, kedondong muda, maka hampir semua buah bisa diterima baik oleh pencernaan manusia).
Sayur lalap dan buah yang dicuci bersih dengan glikemiks indeks rendah akan membuat lambung tidak cepat kosong. Seratnya bertahan dan tidak akan cepat lapar, apalagi dibubuhi 1 sendok makan extra virgin oleve oil, maka Anda akan mendapatkan semua yang terbaik dan yang sangat diharapkan tubuh.
Kenikmatan makan bisa dipertinggi dengan lauk berprotein prima, seperti menu ayam bakar taliwang atau menu ikan bakar.
Satu lagi yang perlu diingat, sampai saat ini orang masih memperhitungkan faktor emosional. Mereka yang selalu berhadapan dengan stress, sehingga menjadi lupa makan, lupa istirahat, lupa relaksasi, maka asam lambung akan diproduksi sebagai panggilan untuk mulai menata apa yang harus dikonsumsi, termasuk konsumsi stress yang bertanggung jawab.
Secara energi, seluruh sistem perncernaan sebenarnya merupakan cermin atau bisa dikatakan mewakili apa yang dicerna dalam kehidupan sehari-hari.
Maka tidak heran, masalah-masalah emosional sering berujung pada gangguan pencernaan. Mulai dari sakit maag sampai nyeri perut bagian bawah atau bahkan gangguan buang air.
Itu dia, sedikit informasi dan tips mencegah sakit maag. Semoga tips yang diberikan dr Tan Shot Yen tersebut bermanfaat dan menjadi referensi untuk mengatasi dan mencegah sakit maag yang terjadi.
Belum ada Komentar untuk "Tips Mengatasi Sakit Maag"
Posting Komentar