Resensi Buku “40 Kisah Karyawan Jadi Pengusaha”

Adakah disini yang ingin menjadi pengusaha? Atau ingin disebut dengan istilah keren yang disebut juga dengan seorang entrepreneur? Saat ini, di tengah segala hiruk pikuknya pekerjaan yang harus dilakukan, berangkat pagi pulang malam, capek dengan segala rentetan kehidupan lainnya, membuat banyak orang melihat bahwa mejadi seorang pengusaha atau berusaha sendiri adalah kehidupan yang enak dan nyaman. Atau bisa diistilah dalam istilah Jawa sebagai “sawang sinawang”, dan inilah yang banyak dan belum dipahami yang saat ini berprofesi sebagai karyawan. Dan resensi buku “40 Kisah Karyawan Jadi Pengusaha” akan sedikit mengulik apa yang terjadi dengan 40 orang ini, saat berproses menjadi seorang pengusaha hingga benar-benar menjadi pengusaha sukses.

resensi-buku-40-kisah-karyawan-jadi-pengusaha
Buku “40 Kisah Karyawan Jadi Pengusaha” (Dokumentasi pribadi)

Sangat benar kalau ada yang bilang, kalau jadi pengusaha sukses itu sangat enak, tinggal duduk semua beres. Namun, apa benar semua pengusaha bisa menjalani itu semua. Sebenarnya semua orang  tahu bahwa di setiap kehidupan pasti ada manis dan pahitnya, begitu pula menjadi seorang pengusaha, nah dengan resensi buku ini, khususnya untuk Anda yang ingin banting setir dari karyawan menjadi entrepreneur, Anda akan mengetahui sedikit rasa manis dan pahitnya. Dan yang penting adalah jangan langsung membayangkan enaknya menjadi pengusaha, karena ada konsekwensi yang harus diterima saat memutuskan untuk menjadi pengusaha.

Identitas buku:
Judul buku: 40 Kisah Karyawan Jadi Pengusaha.
Penulis: Ilham Buchori.
Penerbit: Maxikom.
Tebal halaman: vi + 194 halaman.
Tahun terbit: Cetakan kedua April 2005.
ISBN: 978-979-1399-06-7.

Resensi Buku Non Fiksi “40 Kisah Karyawan Jadi Pengusaha”

Sudah siap hati untuk beralih kuadran dari karyawan menuju pengusaha? Buku ini memang sedikit banyak berbeda dengan buku-buku motivasi lainnya. Tentu saja sesuai dengan judulnya maka buku ini berisi dengan kisah-kisah 40 pengusaha yang pada awalnya adalah seorang karyawan, yang tentu saja membahas tentang keberanian, semangat, keinginan dan juga mental bagaimana mereka yang sudah sukses ini memulai menjadi seorang pengusaha.

Terdapat 40 orang yang bisa menjadi sandaran Anda untuk berani memulai hidup baru, antara lain:

  1. Enny Anggraeni Hardjanto, Pendiri PT Hanesa Endera Sakti.
  2. Agus Johannes Taruna, Founder Super Bimbel Gamaliel Science Center (GSC).
  3. Matsushita Konosuke, Pendiri Matsushita Electronics Company.
  4. Muhammad Baedowy.
  5. Penyulap Sampah menjadi Fulus.
  6. Urpan Dani, Anak Rantau yang Sukses.
  7. Jeff Bezos, Sukses Berawal dari Ide yang Ditolak.
  8. Hilman Budiyadi, Drop Out Kuliah, Sukses Bangun Usaha.
  9. A. Khoerussalim Ikhs, Pemilik Brand Country Donuts (CD).
  10. Sam Walton, Founder Walmart.
  11. Bukhari Usman, Sukses di Kota Orang.
  12. Velly Kristanti, Riset yang Membawa Berkah.
  13. Amancio Ortega Gaona, Raja Tekstil dari Negeri Matador.
  14. Denni Delyandri, Owner Kek Pisang Villa.
  15. Perry Tristianto, Pioneer Factory Outlet Bandung.
  16. Raymond Kroc, Mantan Salesman yang Sukses.
  17. Bimada, Owner Bakmi Raos.
  18. Jemmy Suhadi, Owner Chic’s Music.
  19. Howard Schultz, Meraih Sukses dengan Penuh Penolakan.
  20. Betti Alisjahbana, Membangun Usaha Melalui Kreativitas.
  21. Rusman Maamoer, Pendiri Supermarket Tip Top.
  22. Zhou Chengjian, Pemegang Merek Pakain Terbaik Negeri Tiongkok.
  23. Wahyu Saidi, Doktor yang Menjadi Tukang Bakmi.
  24. Pramono Dewo, Memulai Usaha dari Garasi.
  25. Michael Alan Sugar, Taipan Bisnis dan Terpopuler di Inggris.
  26. Eko Priantho Wardany, Sukses Meraup Fulus dari Kursus Bahasa Inggris.
  27. Johanes Daloma, Pemilik Merek Andre Laurent.
  28. Li Ka Shing, Bangun Kerajaan Bisnis Bermodal Uang Pinjaman.
  29. Suhanto, Anak Bangka yang Sukses Berbisnis di Kota Orang.
  30. Mohamad Rosihan, Insinyur yang Sukses Berdagang Baju.
  31. Clive Calder, Hobi yang Berbuntut Bisnis.
  32. Erie Riza Nugraha, Owner Raja Motor.
  33. Adnan, Berawal Pahit, Berujung Manis.
  34. Socorro Cancio Ramos, Ratu Buku Filipina.
  35. Ni Luh Putu Ary Pertami, Bisnis Sepatu yang Membawa Hoki.
  36. Budiyanto Darmastono, Perjuangan dari Sebuah Rumah Kontrakan.
  37. John Richard Simplot, Raja Kentang Amerika.
  38. Triono Untung Piryadi, Juragan Jamur Tiram dari Cianjur.
  39. Tri Setyo Budiman, Dari Gerobak, Masuk Ke Mall.
  40. Edward Forrer, Memulai Bisnis Sepatu dengan Door to Door.
  41. Husnu M Ozyegin, Anak Dokter yang Sukses Berbisnis Keuangan.

Dengan membaca buku ini, Anda akan mendapatkan banyak informasi dan motivasi, seperti perjuangan dalam menggapai keberhasilan, yang tentunya sama dengan kebanyakan para pengusaha sukses lainnya, yang penuh kegetiran, kerugian, rasa kecewa, ditolak, dan juga kegagalan.

Baca juga: Resensi Buku “Change! Tak Peduli Berapa Jauh Jalan Salah yang Anda Jalani, Putar Arah Sekarang Juga”.

Buku ini membuktikan bahwa untuk berpindah kuadran, hanya diperlukan kemauan, keberanian dan ketekunan. 

Sepak terjang 40 orang ini dalam membesarkan usaha harus bisa menjadi contoh teladan, begitu pun kerja keras dan perjuangan mereka saat menghadapi masa-masa sulit akan menjadi motivasi dan inspirasi bagi kita, khususnya Anda yang ingin mejadi pengusaha.

Bukankah “Hidup itu pilihan”, begitu pula pilihan untuk menjadi seorang pengusaha?

Semoga informasi dan resensi buku “40 Kisah Karyawan Jadi Pengusaha” ini bermanfaat dan menjadi referensi bagi Anda yang saat ini mencari literatur buku terbaik yang bisa memotivasi Anda untuk menjadi seorang pengusaha sukses.

Belum ada Komentar untuk "Resensi Buku “40 Kisah Karyawan Jadi Pengusaha”"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel