Resensi Buku “Kungfu Boy Legends 6”
Menarik dan semakin menantang, hanya itu kata-kata yang bisa diucapkan saat mengikuti kisah perjalanan Chinmi dalam membebaskan Putri Mito dari Benteng Zeigan. Penasaran dengan kelanjutan kisah menegangkan Chinmi? Resensi buku “Kungfu Boy Legends 6” akan memberikan sedikit informasi tentang kisah cerita lanjutan dari seri 5 sebelumnya.
Identitas Buku:
Judul: Kungfu Boy Legends 6.
Judul Asli: Tekken Chinmi Legends 6.
Penulis: Takeshi Maekawa.
Alih Bahasa: M. Gunarsah.
Penerbit: PT. Elex Media Komputindo.
ISBN : 979-27-1239-1 dan 978-979-27-5674-6.
Resensi Buku Fiksi “Kungfu Boy Legends 6”
Cerita Sebelumnya: Chinmi, Gunte, Daruto dan Putri Mito sempat bertemu. Tapi pasangan Laba-laba Berayun dari 10 jagoan benteng yang mendadak muncul dari atas, berhasil menculik kembali Putri Mito, Chinmi, Gunte dan Daruto berpencar mengejarnya.
Chinmi dan Gunte yang bergerak lebih dulu, tiba di tempat lubang angin besar. Ketika tiba disana, Gunte dipaksa tergantung di udara, akibat serangan kejutan Laba-laba Berayun. Chinmi berusaha menyelamatkan murid kesayangannya tapi sia-sia, Gunte jatuh ke neraka yang tidak terlihat dasarnya.
Sementara itu, Daruto, Komandan Pegu dan anak buahnya telah dinanti oleh salah satu dari 10 jagoan benteng, yaitu Hakushin. Jurus yang digunakan untuk melumpuhkan para prajurit ternyata “Kungfu Peremuk Tulang”.
Bagaimana nasib Daruto dan Pegu yang harus menghadapi musuh misterius yang menggunakan jurus rahasia Kuil Dairin?
Simak resensi Kungfu Boy Legends 6 berikut ini.
Komik “Kungfu Boy Legends 6” |
Terdapat 4 episode cerita menarik dalam Kungfu Boy Legends 6 ini, antara lain:
- Cerita 21: Berhadapan.
- Cerita 22: Jalan yang harus ditempuh.
- Cerita 23: Kungfu peremuk tulang vs Kungfu peremuk tulang.
- Cerita 24: Bukti penguasa.
Baca juga: Resensi Buku “Kungfu Boy Legends 5”.
- Cerita 21: Berhadapan.
Putri Mito diselamatkan juru masak, Hocho, yang melindungi dan memberi tahu jalan untuk lari, alasannya, karena Shinden orangnya kasar pada wanita.
Di suatu tempat dimana Gunte terjatuh dari ketinggian dan ternyata lubang yang dalam itu terdapat air yang membuat Gunte selamat (ternyata dasar lubang itu adalah tangki air).
Setelah Gunte terjatuh, Chinmi berlari menuju Daruto yang sedang menghadapai 1 orang dari kawanan yang memiliki jurus kungfu peremuk tulang.
- Cerita 22: Jalan yang harus ditempuh.
Akhirnya Putri Mito bisa sampai di dapur dibantu Hocho si tukang masak.
Chinmi pun menyuruh Daruto dan para pengawal untuk mencari sang putri, dan tentu saja membuat Chinmi harus bertarung dengan Hakushin, yang menguasai jurus kungfu peremuk tulang.
Sementara Chinmi bertarung dengan Hakushin, Komandan Pegu dan Daruto segera pergi untuk mencari sang putri.
- Cerita 23: Kungfu peremuk tulang vs Kungfu peremuk tulang.
Akhirnya, Putri Mito bersama Daruto bisa sampai ke pintu keluar, namun sayang saat mereka akan keluar sudah ada 1 orang dari kawanan yang menunggu mereka. Dan beruntung, 1 orang dari kawanan jagoan benteng tersebut berhasil dilumpuhkan Daruto dan Komandan Pegu.
Pertarungan Chinmi melawan Hakushin sangat sengit, Chinmi pun merasa serangan Hakushin sangat dahsyat, bahkan dirinya tidak dapat meenmukan celah sama sekali.
Dan tidak disangka Chinmi sempat jatuh karena terkena serangan kungfu peremuk tulang Hakushin, namun Chinmi masih bisa menendang kaki pijakan Hakushin yang membuat kekuatan Hakushin menjadi tinggal setengah.
- Cerita 24: Bukti penguasa.
Tidak disangka, mereka ketahuan oleh para pengawal Zeigan (Putri Mito dan para pengawal kerajaan) yang ditemukan di tangga belakang dekat sumur.
Selain itu, juga terjadi pertarungan antara Chinmi dan Hakushin yang semakin sengit.
Bagaimana kisah selanjutnya? Ikuti cerita Kungfu Boy Legends seri 7 berikutnya.
Itu dia sedikit resensi buku “Kungfu Boy Legends 6”. Semoga bisa menghibur dan mengingatkan kembali tentang komik fenomenal Chinmi Si Kungfuboy.
Belum ada Komentar untuk "Resensi Buku “Kungfu Boy Legends 6”"
Posting Komentar