Yuami, Food Court dengan Sajian Kuliner Korea di Kota Probolinggo
Nongkrong sepertinya menjadi tema menarik, apalagi saat menjelang tahun baru 2023 kemarin, banyak yang mencari tempat nongkrong untuk bisa meet up dengan kawan, sahabat atau hanya sekedar menikmati sajian makanan bersama keluarga. Salah satu tempat yang banyak dikunjungi, salah satunya adalah food court dan “Yuami, food court dengan sajian kuliner Korea di Kota Probolinggo” ini juga turut mendapat berkah menjelang datangnya tahun baru 2023 ini.
Tempat nongkrong dan tempat makan dengan konsep food court saat ini sepertinya kembali populer, apalagi sejak meredanya wabah pandemi Covid-19 beberapa waktu lalu. Masyarakat yang haus akan hiburan, haus untuk menikmati kesenangan jiwa sepertinya mulai meluapkan kegembiraan dengan datang ke tempat-tempat yang bisa menjadi tujuan untuk berkumpul.
Food Court Terdekat dari Jalan Soekarno Hatta, Jalan Utama Kota Probolinggo
Kalau Anda bertanya mengapa menggunakan sub judul demikian? Hal ini berhubungan dengan lokasi food court ini yang berada di Perum Citarum Indah No. 02, Kelurahan Curahgrinting, Kecamatan Kanigaran, Kota Probolinggo. Food court ini buka mulai pukul 10.00 sampai dengan pukul 21.00 WIB. Nomor yang bisa dihubungi di nomor 0823 3353 3300.
Yuami food court |
Selain itu, juga untuk mempermudah Anda yang ingin ke food court ini, dari pertigaan Jalan Citarum dan SMA 1 Kota Probolinggo Anda bisa langsung terus dan disebelah kanan jalan sudah terdapat Yuami Food Court ini.
Memang sejak meredanya wabah pandemi kemarin, mulai banyak tempat nongkrong dan juga food court yang dibuka, tentunya hal ini akan menambah referensi tempat nongkrong dan juga tempat kuliner di Kota Probolinggo.
Menu Pilihan di Yuami Food Court
Anda ingin menikmati sajian kuliner di food court ini? Tenang disini disediakan berbagai pilihan sajian makanan, mulai dari sajian menu Korea, tradisional Jawa, menu kekinian, kue, hingga steak.
Ramen |
Untuk menu korea, Anda bisa memilih Tteokbokki, menu ramen, dan juga disediakan menu Hotpot shabu-shabu.
Menu hotpot shabu-shabu |
Hotpot siap untuk dimasak |
Hotpot shabu-shabu |
Selain menu Korea, juga disediakan menu masakan rumahan atau yang biasa disebut dengan menu masakan khas Jawa.
Menu masakan rumahan |
Sebenarnya terdapat menu lainnya yang enak seperti steak, yaitu chicken steak ala steak Khas Bang Idun dan juga menu kue lumpur, namun sayang saat datang dua gerai tersebut libur.
Seblak |
Selain menu di atas, untuk menu minuman terdapat banyak pilihan, kali ini kami memilih menu minuman jus alpukat dan es coklat.
Es coklat |
Dengan harganya yang terjangkau, sangat pas untuk Ada yang ingin datang bersama teman atau bersama keluarga.
Semoga informasi kuliner tentang “Yuami, food court dengan sajian kuliner Korea di Kota Probolinggo” ini bisa menjadi referensi untuk Anda.
Belum ada Komentar untuk "Yuami, Food Court dengan Sajian Kuliner Korea di Kota Probolinggo"
Posting Komentar