Tips Memulai Belajar Bisnis
Sering kali kita mendengar keinginan dan harapan teman-teman kita yang saat ini masih berstatus karyawan untuk memiliki bisnis sendiri. Namun setiap ditawari berbagai macam bisnis, jawabannya “masih bingung”. Saya sendiri juga meyakini bahwa merintis bisnis bukan hal yang mudah. Apalagi bagi anda yang belum pernah mencoba bisnis apa pun dan terbiasa bekerja untuk orang lain. Tentunya banyak hal yang harus dilakukan. Mereka yang masih berstatus karyawan biasanya hanya melihat dari kulit saja, bahwa memiliki usaha sendiri sangat enak, tidak terikat waktu dan memiliki uang yang banyak, padahal apa yang dibayangkan tidak seindah apa yang dilihat. Banyak cara dalam memulai bisnis, berikut ini akan disampaikan tips memulai belajar bisnis, khususnya bagi anda yang masih awal mengenal bisnis.
Sebenarnya cara yang paling mudah untuk memulai bisnis adalah bertanya pada diri anda sendiri, apa yang anda sukai atau bisa memulai ide bisnis yang berasal atau mendekati hobi anda. Dengan status anda yang masih menjadi karyawan tentunya tidak ada ruginya masuk ke bisnis yang searah dengan hobi anda. Yang pertama, anda bisa belajar untuk berani memulai bisnis, yang kedua anda bisa lebih mengenal hobi anda. Apalagi membuka bisnis atau usaha sendiri membutuhkan waktu dan proses, tidak bisa instan.Cara Belajar Memulai Usaha Sendiri
Biasanya sebelum memulai, pasti anda memikirkan banyak hal yang harus anda persiapkan, mulai dari ide, infrastruktur, atau bahkan modal. Apalagi setelah waktu berjalan, anda memikirkan modal yang dikhawatirkan tidak cukup untuk memulai bisnis. Saya yakin, ujung-ujungya anda tidak akan mulai mencoba bisnis.Memulai belajar bisnis angkringan (Sumber gambar: kudus-oke.blogspot.com) |
Cara ini cenderung mudah, karena anda tidak perlu menyewa tempat usaha atau ruko. Anda tinggal mendaftarkannya melalui aplikasi. Atau anda bisa mencoba ide lain dengan membuat “Angkringan Online”, dengan berjualan kuliner angkringan, mulai dari nasi kucing kekinian, gorengan, lauk, dan bahkan minuman yang dimodifikasi dengan gelas plastik dan minuman ala Jawa lainnya.
Cara Belajar Memulai Bisnis Angkringan Online
Ide ini sebenarnya sudah ada dibenak saya sejak munculnya ojek online yang menawarkan berbagai fasilitas melalui aplikasi. Bagi anda yang baru belajar bisnis menurut saya sangat terbantu. Dan dari jaman dahulu sampai sekarang bisnis kuliner masih menjadi bisnis yang langgeng, artinya bisnis ini masih menghasilkan keuntungan yang lumayan.Kalau anda menganggap bahwa yang jualan nasi angkringan atau yang memiliki angkringan sudah banyak, kemudian menganggap peluangnya tipis, maka buatlah sesuatu yang berbeda. Buatlah bentuk nasi kucing dengan aneka macam jenis. Atau anda bisa mengkombinasikan dengan jenis-jenis kuliner lainnya, Guys sekarang sudah jaman internet, di Instagram contoh membuat ragam jenis nasi sangat banyak, anda bisa memodifikasi sesuai kemampuan anda.
Jangan menganggap bahwa yang usaha banyak, kemudian menjadikan nyali berbisnis anda surut. Guys, jumlah penduduk Indonesia masih banyak, dan membutuhkan makan, apalagi progam KB juga masih belum sukses. Dan perbandingan antara penduduk yang butuh makan dengan yang jualan makan masih sedikit, kesimpulannya, masyarakat masih kekurangan orang-orang yang menyediakan makanan, Sehingga bisnis kuliner saat ini masih menjanjikan.
Dari hal tersebut bisa dibilang, bahwa bisnis kuliner masih menjanjikan, apalagi anda bisa memulai dengan hal yang sederhana dengan biaya yang terjangkau, bahakan anda bisa menjualnya di teras rumah, di garasi, di kios atau menyewa ruko kalau sudah mampu.
Kalau anda masih bekerja, dan masih ragu untuk mengelolanya sediri, solusinya cukup mudah, anda tinggal membuat sistem, dan bisa mengajak dan juga memberdayakan orang-orang disekitar anda, bisa dimulai dari keluarga, tetangga atau pun teman anda sendiri yang membutuhkan pekerjaan.
Jadi kesimpulannya, bisnis apa pun walaupun dengan ukuran yang sederhana dan kecil masih berpeluang untuk bisa menjadi bisnis besar, sehingga anda tidak perlu berpikir yang rumit. Oke, selamat memulai belajar bisnis, semoga anda yakin dan segera sukses. Terima kasih dan salam.
Belum ada Komentar untuk "Tips Memulai Belajar Bisnis"
Posting Komentar