Jambu Air Citra, Jambu Asli Indonesia

Kesegaran buah ini memang tidak diragukan, dagingnya yang renyah, ditambah kulitnya yang merah memang menjadi daya tarik tersendiri pada jambu air Citra, jambu asli Indonesia ini.

jambu-air-citra
Ilustrasi (Gambar: agrobibit.id)

Membahas buah atau pun makanan sehat memang menjadi hal menarik, khususnya buah asli Indonesia ini. Salah satunya yang pernah disampaikan Ari E. Lukmawan dan pernah dimuat dalam Majalah Intisari Edisi Nomor 587.

Sekilas Pandang Jambu Air Citra – Si Jambu Air Merah yang Menarik Hati

Indonesia memang memiliki banyak sekali jenis jambu air, begitu juga dengan yang dibahas kali ini. Berdasarkan klasifikasinya jambu air Citra termasuk dalam kelompok Syzygium samarangense, yang bisa dilihat dari warnanya yang merah dan memiliki rasa yang manis.

Selain jambu air Citra, ada kelompok jambu air lainnya, yaitu Syzygium aqueum, jambu air jenis ini berwarna merah jambu dan cenderung pucat keputihan dan terdapat warna kehijauan. Rasanya juga asam dan biasanya dijadikan bahan untuk rujak dan asinan.

Baca juga: Mengenal Anggrek Saprofit.

Berbeda dengan jambu air Citra, jambu ini adalah buah asli Indonesia yang ditemukan dan dikembangkan oleh Moh. Reza Tirtawinata, yang saat itu menjabat Direktur R&D Taman Wisata Mekarsari Bogor. Ia menemukan secara tidak sengaja di pesisir pantai Anyer pada tahun 1990, tidak jauh dari mercusuar tua Cikoneng.

Bahkan pada tanggal 1 Desember 1997, varietas jambu air Citra ini dikukuhkan melalui suray keputusan menteri pertanian sebagai jambu air unggulan Indonesia. Nama “Citra” dipilih oleh penemu, Moh. Reza Tirtawinata, sebagai penemu. 

Kesegaran Jambu Air Citra

Ukuran jambu air Citra juh lebih besar bila dibandingkan dengan jambu air kebanyakan. Satu buah jambu air Citra ukurannya pun hampir sama dengan sebuah kaleng susu kental manis, yang memiliki berat sekitar 200 hingga 300 gram, jambu air kebanyakan hanya memiliki berat sekitar 100 gram.

Jambu air Citra juga lebih manis bila dibandingkan dengan jambu kebanyakan. Dalam satuan manis brix, tingkat kemanisan jambu air Citra berada pada angka 15,5, jambu air Cincalo hanya 8,9. Varietas jambu air lainnya jauh lebih rendah.

Jambu air Citra tidak berbiji. Tidak ada rongga didalamnya. Daging buahnya benar-benar padat. Lebih padat daripada jambu air lilin merah yang sama-sama termasuk jambu air tanpa biji.

Ciri jambu air yang bagus, antara lain:

  • Ukurannya besar

Semakin besar ukuran jambu air, maka semakin banyak orang tertarik untuk memakannya. Dengan ukuran yang besar, jambu air sebenarnya bisa menggeser posisi apel.

  • Rasanya yang manis.

Kebanyakan jambu air yang beredar di pasaran memiliki rasa yang manis. Jarang orang mencari jambu air dengan ras yang asam, kecuali dengan tujuan tertentu, misalnya untuk bahan pembuat rujak atau asinan. Semakin manis rasa jambu air, semakin mahal harganya.

  • Daging buahnya yang renyah.

Daging buah yang terasa renyah saat digigit menjadi nilai tambah jambu air.

  • Tidak berbiji

Sekitar 80% jambu air tidak berbiji. Sisanya memiliki biji. Hal ini disebabkan penyerbukan pada jambu air tidak sempurna. Tidak adanya biji menyebabkan daging buahnya lebih banyak.

  • Berwarna merah

Jambu air yang berwarna merah menyala bercampur biasanya memiliki rasa manis. Warna merah lebih menarik daripada warna lain seperti putih pucat atau hijau.

Itu dia sedikit informasi tentang jambu air Citra, jambu asli Indonesia. Semoga informasi tersebut bermanfaat dan menjadi referensi.

Belum ada Komentar untuk "Jambu Air Citra, Jambu Asli Indonesia"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel