Kedai Ketan Bromo & STMJ, Pilihan Kuliner Malam di Pesisir Pantai Utara Probolinggo

Anda seorang pecinta traveling dan juga pecinta kuliner? Kalau Anda sering melakukan perjalanan ke arah timur Jawa Timur dan lewat di jalan bawah (bukan jalan tol), pasti Anda mengenal berbagai tempat kuliner enak dan menarik. Begitu pula kalau Anda melewati Tongas, yang nota bene merupakan jalan utama kalau Anda menuju ke Banyuwangi atau ke Wisata Gunung Bromo, Anda bisa beristirahat sambil menikmati sajian kuliner pilihan. Salah satunya adalah “Kedai Ketan Bromo & STMJ”, pilihan kuliner malam di pesisir pantai utara Probolinggo.

kedai-ketan-bromo-dan-stmj-tongas-probolinggo
Menu Kedai Ketan Bromo & STMJ (Gambar: Dokumentasi pribadi) 

Sebenarnya catatan kali ini (per 30 Oktober 2024) adalah catatan pembaharuan, karena beberapa tahun lalu kami sempat mengulas kuliner ini tentang Kedai Ketan Bromo, pada tanggal 28 Oktober 2017. Tentu sudah sangat lama sekali.

Kali ini seperti ulasan kuliner lainnya, sebagai tempat kuliner yang sudah berdiri sejak lama sekitar tahun 1996, kedai ketan ini tentu sudah sangat dikenal, dengan harganya yang lumayan terjangkau.

Lokasi Kedai Ketan Bromo & STMJ

Sebagai salah satu tempat kuliner legendaris yang sudah buka sejak puluhan tahun lamanya, tentunya kedai ketan ini sudah bermetamorfosis menjadi tempat yang menairk, namun dengan sajian yang tetap mempertahankan sensasi kulinernya, dengan berbagai tambahan makanan atau menu sebagai variasi.

Kedai Ketan Bomo & STMJ ini berlokasi di Jalan Raya Tongas, Kabupaten Probolinggo, bersebelahan dengan Puskesma Tongas, atau di depan Kantor Kecamatan Tongas. Buka mulai pukul 17.00 sampai dengan pukul 03.30 9atau sebelum waktu Shubuh).

lokasi-kedai-ketan-bromo-dan-stmj
Tampak depan Kedai Ketan Bromo & STMJ (Gambar: Dokumentasi pribadi) 

Sebenarnya sangat mudah untuk mengetahui lokasi kedai ketan ini, meskipun di daerah ini begitu banyak bertebaran tempat kuliner, kalau Anda akan menuju ke tempat Wisata Gunung Bromo melalui Tongas, lokasinya berada sebelum pertigaan tongas, atau setelah Masjid Ar-Royyan Tongas.

Untuk kenyamanan, Anda akan sangat nyaman menikmati sajian pilihan kuliner yang ada di Kedai Ketan Bromo ini, sajiannya pun tidak hanya ketan, namun terdapat berbagai sajian pilihan. 

Baca juga: Bebek Goreng Waroeng Lempoeng, Tongas, Probolinggo.

Rasa nyaman ini bisa Anda rasakan saat menikmati sajian kuliner begitu masuk ke dalam kedai atau warung yang dilengkapi dengan tempat duduk panjang (Jawa: dingklik) dan meja panjang. Begitu pula di luar juga disediakan tempat duduk dan meja panjang. Ada juga sedikit lesehan berada di pojok sebelah kiri.

Kedai Ketan Bromo & STMJ Tetap Menjadi Pilihan Meskipun Bukan Kedai Ketan Susu

Ada yang menarik dengan sebutan kedai ini, sebenarnya sebutan warung ketan ini adalah Kedai Ketan Bromo, ketan Bromo atau Kedai Ketan Bromo & STMJ sesuai dengan banner yang ada di depan kedai. Namun masih banyak orang yang salah sebut dengan sebutan kedai ketan susu.

Bisa jadi salah sebut ini karena menganggap kedai ketan ini menyajikan berbagai variasi ketan, padahal ketan yang disajikan adalah ketan model lama atau legendaris, yaitu ketan bubuk.

kedai-ketan-susu
Ketan bubuk dan STMJ - Kedai Ketan Bromo & STMJ (Gambar: Dokumentasi pribadi) 

Tidak jadi masalah, yang penting Anda menyukai sajian kuliner yang disediakan dan bisa menikmati suasana saat beristirahat sebelum melanjutkan perjalanan.

Berbagai Sajian Menu Kuliner Kedai Ketan Bromo & STMJ

Untuk Anda yang penasaran dengan sajian menunya, dalam ulasan kali ini akan kami sampaikan berbagai pilihan menu utama yang menjadi produk kuliner utama Kedai Ketan Bromo ini berikut harganya, sebagai berikut:

Menu Kuliner:

  • Ketan Bubuk : Rp. 5.000,-.
  • Mie kuah atau mie goreng : Rp. 7.500,-.
  • Mie kuah atau mie goreng  + telur : Rp. 11.000,-.
  • Nasi bungkus: Rp. 6.000,-.
  • Kerang (1 bungkus isi 5 tusuk): Rp. 5.000,-.
  • Telur puyuh (1 bungkus isi 2 tusuk): Rp. 6.000,-.
  • Sate usus (1 bungkus isi 2 tusuk) : Rp. 6.000,-.
  • Telur asin: Rp. 3.500,-.

Menu Minuman:

  • Kopi hitam: Rp. 4.000,-.
  • Kopi susu gelas kecil: Rp. 7.000,-
  • Kopi susu gelas besar: Rp. 10.000,-.
  • Kopi sachet: Rp. 4.000,-.
  • Teh: Rp. 3.000,-.
  • Teh jahe: Rp. 4000,-.
  • STMJ Telur 1: Rp. 15.000,-.
  • STMJ Telur 2: Rp. 18.000,-.
  • STMJ Telur 3: Rp. 21.000,-.

Ketan Bubuk

Sebagaimana sajian menu ketan, maka ketan bubuk di Kedai Ketan Bromo ini bisa dikatakan menu otentik, karena menu yang tetap dipertahankan sejak dulu sejak pertama kali warung ini buka.

ketan-bubuk
Ketan bubuk (Gambar: Dokumentasi pribadi)

Menu ketan bubuk ini sebenarnya menu yang sudah sangat umum dan menjadi sajian tradisional di warung-warung ketan di Jawa Timur. Pada umumnya sajian ketan bubuk ini sering dinikmati sebagai teman menikmati kopi atau teh.

Baca juga: Lezatnya Nasi Lalapan Empal Goreng di Warung Ibu Riati, Tongas, Probolinggo.

Menu ketan dengan porsi kecil, ditambah sajian kopi hitam, sangat pas dinikmati saat malam hari.

Mie Kuah + Telur Ceplok

Sensasi kuliner mie yang dimaksudkan disini sebenarnya adalah mie kuah yang dibuat dari mie instan ditambah dengan telur rebus yang disajikan di atas mie kuah.

mie-kuah-telur-ceplok
Mie Kuah + Telur Ceplok (Gambar: Dokumentasi pribadi)

Tambahan sayur berupa sawi, menjadikan sensasi nikmat mie kuah ini. Sangat pas dinikmati setelah melakukan perjalan jauh dengan porsi yang pas.

Mie Goreng + Telur 

Sama halnya dengan mie kuah di atas, sajian mie gorenganya juga dibuat dari mie instan, dalam hal ini Indomie goreng. Bumbunya yang gurih menjadikan Anda menikmati sajian kuliner ini.

mie-goreng-telur
Mie Goreng + Telur (Gambar: Dokumentasi pribadi)

Kenikmatan mie goreng bertambah lengkap dengan tambahan telur dan sayur sawi, menambah sensasi rasa sajian kuliner ini.

Nasi Bungkus

Ada yang menarik dengan sajian nasi bungkus yang disajikan, terdapat berbagai pilihan lauk di dalam nasi bungkus ini.

nasi-bungkus
Nasi bungkus (Gambar: Dokumentasi pribadi)

Dengan harga per bungkus Rp. 6.000, rasanya sudah cukup untuk mengisi perut yang lapar. 

Kai ini saya menikmati nasi bungkus lauk perkedel kentang, yang didalamnya sudah ada tambahan orek tempe, tahu bali, mie dan sambal, sudah sangat istimwe sekali rasanya.

STMJ

STMJ di Kedai Ketan Bromo ini sepertinya menjadi menu minuman andalan, hal ini terlihat dengan pilihan variasi STMJ sampai 3 telur, namun Anda bisa meminta lebih dari 3 telur kalau Anda menginginkannya.

stmj-susu-telur-madu-jahe
STMJ (Gambar: Dokumentasi pribadi)

STMJ adalah susu telur madu jahe, yaitu paduan susu sapi asli, telur ayam kampung, jahe dan madu. Minuman ini dipercaya bisa menambah vitalitas.

Kopi

Sama halnya dengan warung-warung lainnya yang ada di sepanjang jalan, kopi menjadi sajian umum yang tersedia untuk Anda.

kopi
Kopi (Gambar: Dokumentasi pribadi)

Kopi hitam disini menjadi sajian pilihan setelah STMJ, sehingga hanya sekedar kopi hitam, dan jangan membayangkan akan bisa memilih kopi seperti di café dengan berbagai pilihan jenis kopi ya?

Menu Pilihan Lain

Tentu saja menu yang dimaksud sisini adalah menu yang disediakan sebagai tambahan selain menu utama di atas.

camilan
Camilan lainnya (Gambar: Dokumentasi pribadi)

Berbagai menu tersebut seperti sate telur puyuh, sate usus, sate kerang dan juga berbagai menu gorengan dan makanan kecil lainnya.

Itu dia sedikit informasi kuliner hari ini tentang “Kedai Ketan Bromo & STMJ, pilihan kuliner malam di pesisir pantai utara Probolinggo”. Semoga informasi tersebut bermanfaat dan menjadi referensi kuliner saat Anda melewati pesisir pantai utara di timur Jawa Timur.

Belum ada Komentar untuk "Kedai Ketan Bromo & STMJ, Pilihan Kuliner Malam di Pesisir Pantai Utara Probolinggo"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel